Bolehkah Niat Kurban Sekaligus Aqiqah



Bolehkah Niat Kurban Sekaligus Aqiqah? 
Published from Blogger Prime Android App

Sail:  فاضل

Assalamu alaikum 

Deskripsi Masalah

Sebut saja namanya wak feri. Dulu ketika dia lahir oleh orang tuanya belum di aqiqahi hingga dewasa. Dan sekarang keadaan ekonomi wak feri bisa dibilang cukup sehingga dia berencana pada bulan dzul hijjah tepatnya pada hari raya idul adha ingin berqurban sekalian aqiqah.

Pertanyaan :

Bolehkah wak Feri berqurban sekalian beraqiqah ?

Jawaban:

Menurut imam Ibnu Hajar tidak boleh harus niatin salah satunya antara qurban atau aqiqah. Menurut imam Ramli boleh niat bersamaan qurban dan aqiqah 

Referensi 


لَوْ نَوَي بِشَاةٍ الْأُضْحِيّةَ وَالْعَقِيْقَةَ لَمْ تَحْصُلْ وَاحِدَةٌ مِنْهُماَ وَهُوَ ظَهِرًلأِنّ كُلًا مِنْهُماَ سُنَّةٌ مَقْصُودَةٌ وَلِأَنّ باِلْأُضْحِيّةِ الضِّياَّ فَةُ الْعَامَّةُ وَمِنْ الْعقِيقَةِ الضِّياَفَةُ الْخَاصَةُ وَلِأَنَّهُماَ يَخْتَلِفَانِ فِي مَسائلَ


Artinya: Apabila seseorang niat berkurban dan aqiqah sekaligus dengan satu kambing, maka keduanya tidak sah dan itu sudah jelas. Karena masing-masing hukumnya sunah yang memiliki tujuan tersendiri. Dan kurban tergolong hidangan yang bersifat umum, sedangkan aqiqah tergolong hidangan yang bersifat khusus dan keduanya memiliki banyak perbedaan dan permasalahan. (Tuhfah Al Muhtaj Hamisy As Syarwani)

اثميد العين ص ٧٧

( مسئلة) لو نوي العقيقة والضحية لم تحصل غير واحد عند حج ويحصل الكل عند مر اهـ

(Masalah) Apabila seseorang meniati aqiqah dan qurban, maka tidak hasil kecuali satu (niat) menurut Imam Ibnu Hajar dan bisa hasil keseluruhannya menurut Imam Muhammad Ramli. (Itsmid al-‘Ain Hal 77).


Kesimpulan

Dari redaksi di atas, kita dapat memahami ada perbedaan pendapat antara Imam Ramli yang memperbolehkan satu hewan dengan diniatkan kurban dan aqiqah serta mendapatkan dua pahala sekaligus. Sedangkan menurut Ibnu Hajar hanya menghasilkan pahala salah satunya

Wa llahu'alam Bhis Showab


Mujawwib Dan Mushohheh:

✅ الأستاذ عبد الله سهل زهدي,الباموتاني
✅Ustadz  Hosiyanto S.Pd.I
✅ Syekh  Iman Abdullah al rasyid
✅Ustadzah Ai Maslaili Siti Aisyah
✅Ustadz Abdul Muchtar Hakim S.H
✅ Ummi Hajjah Dinda Dzulaeha
✅ Ustadz Muhibbin Fillah
✅Yai Abuya Wail
✅ Ustadzah Izzatun Nisa
✅ Ustadz Aby Hadi
✅ Ustadz  Abu Siman
✅ Kyai Suhaemi Qusyairi

    Dan Tim Admin Yang Lainnya.


Perumus Redaksi Dan Koordinator

✅ Ustadz Muhibbin Fillah
✅ Ummi Dinda zulaeha S.H

✅ Ustadz Syaipudin

Peterjemaah
✅ Kang Ustadz Ahmad Robit Subhan
✅ Ummi Dinda zulaeha 

Deskripsi Masalah

✅ Ustadz Syaipudin

Keamanan Grup:

✅TQK Fauzi Maulana Dan Ustadzah Nurrul Jannah

Published from Blogger Prime Android App

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Niat Wudhu Istibahah Bagi Yang Tidak Daimul Hadast

 Hukum Dzihar Menyerupai Istri Dan Keponakan

Hukum Masjid Di jadikan Mas kawin Atau Mahar